JURNAL REFLEKSI MINGGU KE-21
DWI KURNIAWATI HANDAYANI
CGP ANGKATAN 4
KABUPATEN TEGAL
Di minggu ini saya menggunakan jurnal model Discroll
What (apa)
Pembelajaran diawali pada pada
modul 3.2.a.5 yaitu melakukan kegiatan di Ruang kolaborasi kelompok yang
beranggotakan 3 orang yaitu Heri Asyari Prasetya, Rizky Nurul Amalia dan Dwi
Kurniawati Handayani untuk mengidentifikasi dan memetakan asset yang menjadi
modal daerah dalam menunjang pembangunan daerah dalam menunjang pembangunan
pendidikan. Setiap anggota memetakan asset hasil identifikasi untuk mendapatkan
umpan balik dari masing-,masing anggota kelompok l lainnya.
So What (Bagalmana perasaan saat itu
terjadi?)
Aktivitas
di ruang kolaborasi membuat saya merasa bahagia dan tertantang, karena setiap
anggota dapat mempresentasikan hasil identifikasi aset daerah yang menjadi
modal dasar dalam membantu membangun pendidikan di sekolah. Bila ada perbedaan
pendapat itu malah akan menjadi kekuatan dalam menentukan tujuan dengan saling
memahami dan menghargai akan pendapatnya masing-masing, sehingga tujuan
pembelajaran pendataan aset akan dapat tercapai.
No What (Tindak Lanjut Dari Peristiwa Itu)
Materi
Pemimpin dalam pengelolaan sumber daya merupakan materi pembelajaran yang luar
biasa, yang sebelumnya tidak sempat terpikirkan. Pembelajaran baru ini saya
akan pratikan sedikit demi sedikit dan akan disosialisasikan kepada rekan
sejawat di sekolah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar